Bimbing agar sampai di pembahagiaanku..
yang teduh dengan kelembutan-Mu..
yang sejuk dengan kasih-Mu..
yang damai dalam lindungan-Mu..
yang sejahtera dengan rezeki-Mu dan yang mulia dalam keagungan-Mu..
Saat ini ku terlalu rindu..
Resah tanpa tujuan dan tak dapat diam..Kemana saja ku duduk atau berdiri ayat-ayat suci-Mu mengikutiku tiap waktu..
Saat ini teramat rindu..
Izinkan kudatang menemui dan obati rinduku..
Lusa beban rindu ini kan melimpah ruah sedangkan saat ini tak tertahankan..
Ku ingin lari dari-Mu..Kau tetap dihatiku..kini ku tahu bahwa kuingin dekat dan terus bersama-Mu.
Tuhan..Biarkan aku jadi Perindu-Mu dan dekap aku dengan hangat Kasih Sayang-Mu..
Ku telah luruh oleh waktu yang membawaku menelusuri perjalanan hati dan hadir-Mu menyempurnakan akhir pencarian hidupku..kasih sayang-Mu teduhkan jiwaku..menyejukkan sisi hati di setiap
tautan waktuku yang bergulir..
Keberkahan yang Kau cipta memberikanku cermin hati untuk
melihat seluruh putihnya kasih-Mu..
Tuhan..ampuni aku yang terkadang lalai..dekap aku dengan kasih-Mu dan biarkan ku jadi perindu-Mu sampai batas waktuku....