Rasa cukup ditentukan dari bagaimana cara kita memandang dan menyikapi apa yang terjadi dan apa yang kita miliki..bukan impian yang membuat kita bahagia tapi rasa syukurlah yang menentukannya.
Saat kita hanya mengukur segalanya dari materi.. kita tidak akan pernah merasa cukup.. Bahkan yang terkaya diduniapun terus mengumpulkan kekayaan.
Bersyukurlah agar selalu merasa cukup.
Seberat apapun permasalahan..berdoalah..Tuhan akan ringankan..Yakinlah.. DIA selalu ada dalam tiap detik kehidupan..Percayalah saat berlutut dan mengangkat tangan maka pasti akan ada uluran tangan-Nya untuk menyelesaikan semua permasalahan..Karenanya jangan pernah menjauh dari-Nya menyerah dan putus asa..Serahkanlah seluruh masalah..beban dan kebutuhan kedalam tangan-Nya..Tuhan akan jadikan semuanya indah deng an cara-Nya...
Ungkapkan semua keinginan yang ada di hati dalam khusyuknya balutan munajat doa.. Karena dengan doa selain sebagai salah satu bentuk penghambaan juga akan dapat melapangkan dada dari sesaknya masalah hidup yang melingkupi..Semakin meminta akan semakin terasa mesra..kata demi kata akan mengalir beriringan dengan tetesan airmata bening yang jatuh di pipi... Berdoalah hingga lidah ini menghaturkan pinta agar diberi kesabaran yang tiada batas dan syukur yang tiada bertepi. Itulah nikmatnya doa.
Menebar doa untuk menuai kehidupan..menebar cinta pada sesama..untuk menuai keabadian dan menebar kasih untuk menuai kedamaian..Barangsiapa menebar kebencian maka dia menuai kesengsaraan..Barangsiapa menebar derma maka dia menuai kekayaan..Apabila menebar ilmu akan menuai kebijaksanaan..
Jika menebar semangat..dia akan menuai kesuksesan..jika menebar persahabatan..dia akan menuai kebahagiaan..Apa yang akan ditebar hari ini ?
1 komentar:
ALHAMDULILAH
Posting Komentar